Manusia dan cita – Cita

31/12/2010 19:18

Dalam menjalani hidupnya manusia tentu saja mempunyai tujuan yang berbeda – beda untuk mendapatkan kebahagiaan pada kehidupannya.Tujuan hidup manusia ini penting sebagai motivator bagi manusia itu sendiri dalam menjalani kehidupannya.tujuan hidup manusia tentu saja tidak tegrcipta begitu saja sejak manusia tersebut dilahirkan dan dipengaruhi oleh beberapa proses yang terjadi dikehidupannya.Saat kita masih kecil, tentu saja kita memiliki angan – angan untuk menjadi tokoh yang kita kagumi atau memiliki angan – angan untuk memiliki sesuatu.angan – angan ini ada karena kita melihat sesuatu atau mengalami sesuatu yang membuat kita menjadi menginginkan sesuatu walaupun sebenarnya hal yang diinginkan mustahil untuk diwujudkan.Saat kecil, otak kiri kita belum berkembang seperti sekarang ini, jadi angan – angan hanya didasari oleh apa yang kita lihat dan kita alami dan lebih didominasi oleh otak kanan (imajinasi).

Setelah mulai beranjak dewasa, angan – angan tersebut mulai berkembang menjadi cita – cita, yaitu hal yang ingin kita capai saat dewasa nanti, cita – cita ini dapat didasari oleh beberapa hal, contohnya, seorang anak bercita – cita menjadi dokter karena mengagumi ayahnya yang juga seorang dokter, atau seorang anak memiliki cita – cita menjadi seorang polisi karena mengagumi sosok polisi yang dia lihat sebagai sosk yang berwibawa, memiliki kuasa, dan lain- lain.biasanya cita – cita seseorang mulai mempengaruhi hala – hal atau kegiatan – kegiatan yang dilakukannya.walaupun pada akhirnya tidak semua anak akan mengikuti cita – citanya dikarenakan oleh berbagai hal.

Cita – cita seorang anak akan berkembang sesuai dengan pola pikir yang telah berkembang pada dirinya sesuai dengan pengalaman – pengalaman dan pandangan hidup yang dimilikinya. Setelah seseorang dewasa dan telah mengalami kematan gan dalam pola pikir maupun emosi, manusia tersebut akan memiliki pandangan hidupnya masing – masing, pandangan hidup atau tujuan hidup inilah yang akan sangat berguna dalam mengontrol kehidupannya, sebagai motivator untuk dirinya sendiri dalam mencapai setiap keberhasilan yang diinginkan.oleh karena itu pandangan hidup seseorang akan sangat berpengaruh pada perilaku manusia tersebut.jadi dalam hal ini peran pendidikan dan lingkungan sekitarnya akan sangat mempengaruhi pandangan hidup orang tersebut.

Back

Search site

Copyright@outtaste.co.cc